Hasil pertandingan 16 Besar Piala FA 2022/23.
Piala FA © thefa.com.

PORTALMONGONDOW.com – Manchester United dan City melaju ke babak selanjutnya setelah menang atas lawannya di 16 Besar Piala FA 2022/23.

Manchester City menang telak atas Bristol dengan skor 3-0 pada pertandingan yang berlangsung Rabu, 1 Maret.

United dini hari tadi berhasil menundukkan West Ham United dengan skor 3-1.

Di babak perempat final nanti, The Citizens akan menghadapi Burnley yang sebelumnya menang tipis 1-0 atas klub Liga Dua EFL, Fleetwood Town.

Baca Juga: Manchester United Berpeluang Raih Empat Gelar Kompetisi Musim Ini

Setan merah akan berhadapan dengan klub sesama Liga Premier Fulham yang menang 2-0 dari Leeds United.

Empat tim lainnya yang akan saling berhadapan, yakni Brighton & Hove Albion lawan Grimsby Town, dan Sheffield United lawan Blackburn Rovers.

Pertandingan perempat final akan berlangsung pada Sabtu 18 Maret 2023 waktu setempat atau Minggu (19/3) waktu Indonesia.

Sementara jadwal untuk final akan dikonfirmasi setelah diskusi dengan klub, penyiar, dan otoritas lokal.

Baca Juga: Jokowi: 22 Stadion Sepak Bola Berisiko Tinggi Gelar Pertandingan  

Berikut hasil lengkap 16 Besar Piala FA 2022/23.

Kamis, 2 Maret 2023
Sheffield United
1 0

Tottenham Hotspur

Man Utd
3 1

West Ham United

Burnley
1 0
Fleetwood Town
Southampton
1 2

Grimsby Town

Rabu, 1 Maret 2023
Bristol City
0 3

Manchester City

Fulham
2 0

Leeds United

Leicester City
1 2

Blackburn Rovers

Stoke City
0 1

Brighton and Hove Albion

Artikulli paraprakJokowi: 22 Stadion Sepak Bola Berisiko Tinggi Gelar Pertandingan
Artikulli tjetërKejutan Grimsby Town di Piala FA 2022/23

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini