Hasil Liga Europa 2022/23
Hasil Lengkap Liga Europa 2022/2023 (c) UEFA/Portal Mongondow.

Sepak Bola – Hasil Liga Europa 2022/23 pada matchday 5, Kamis malam dan Jumat dini hari menempatkan tiga tim lolos otomatis ke babak 16 besar.

Ketiga tim yang lolos otomatis ke 16 besar Liga Europa musim ini, yakni Real Betis, Union SG dan SC Freiburg.

Betis dan Union SG terlebih dahulu menggenggam tiket perdelapan final Liga Europa berdasarkan hasil yang diperoleh masing-masing tim pada pertandingan Kamis (27/10) malam.

Kemenangan 1-0 Real Betis atas Ludogorets menempatkan mereka semakin kokoh di puncak klasemen dengan raihan 13 poin.

Poin tim asuhan Manuel Pellegrini itu tak mungkin terkejar lagi oleh lawan-lawannya di Grup C dengan sisa satu pertandingan lagi.

Baca Juga: Liga Europa 2022/23: Welcome Barca

Ludogorets dan AS Roma yang berada di posisi kedua dan ketiga hanya berhasil mengumpulkan tujuh poin dalam lima pertandingan.

HJK yang kalah 1-2 dari Roma pada laga Jumat (28/10) dini hari terpuruk didasar klasemen dengan hanya meraih satu poin.

Roma dan Ludogorets akan saling berhadapan pada laga terakhir 4 November mendatang. Pertandingan ini akan menjadi penentu tim yang akan lolos ke babak play off.

Sama halnya dengan Union SG. Perolehan tiga poin yang mereka raih di kandang Malmo, Jumat dini hari, memastikan satu tiket ke 16 besar berhasil mereka raih.

Saingan terdekat mereka di Grup D, Union Berlin yang menang atas Braga, baru memperoleh sembilan poin.

Baca Juga: UEFA Europa League: Pimpin Grup E, Real Sociedad Belum Aman

1
2
3
Artikulli paraprakReal Betis dan Union SG Lolos 16 Besar Liga Europa
Artikulli tjetërLaporan Pemerintah: Hanya 30 Persen Pasien Gagal Ginjal Akut yang Sembuh Periode Agustus-September

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini