Liga B UEFA Nations League
UEFA Nations League

PMnews – Turki dan Kazakhstan telah memastikan diri naik ke Liga B UEFA Nations League musim depan.

Kedua tim saat ini memuncaki klasemen sementara di masing-masing grup Liga C UEFA Nations League.

Meski masih menyisakan satu pertandingan lagi, poin yang diperoleh dua negara tersebut tak terkejar oleh tim dibawahnya.

Turki yang berada d Grup 1 bersama Luxemburg, Kepulauan Faroe dan Lithuania, selisih lima poin dengan peringkat dua yang diduduki Luxemburg.

Baca: Link Live Streaming Italia vs Inggris di UEFA Nations League

Sementara Kazakhstan kokoh dipuncak klasemen Grup 3 dengan 13 poin. Azerbaijan yang berada di posisi dua baru mengoleksi 7, Slovakia 6 dan Belarusia 2 poin.

Pemuncak klasemen Grup 2 Yunani dan Grup 4 Georgia, membutuhkan hasil imbang untuk naik ke level.

Yunani yang mengoleksi 12 poin terpaut enam angka dengan Kosovo yang berada di peringkat dua, namun mereka masing-masing masih menyisakan dua pertandingan lagi.

1
2
Artikulli paraprakLink Live Streaming Italia vs Inggris di UEFA Nations League
Artikulli tjetërSejumlah Pemain Sepak Bola Wanita Spanyol Protes ke REFF: Kami Tidak Mentolerir Nada Kekanak-kanakan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini