Indonesia vs Curacao
Skuad Garuda menjalani latihan jelang laga lawan Curacao (c) PSSI.

PMnews – Laga FIFA Matchday Indonesia vs Curacao akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api dan Stadion Pakansari Bogor, Jawa Barat, pada 24 dan 27 September 2022.

Sejak beberapa hari, tim asuhan Shin Tae-Young telah mempersiapkan diri dalam menghadapi negara dari Kepualauan Karibia tersebut.

Bahkan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan secara khusus datang memberikan semangat kepada skuad Garuda agar tampil percaya diri.

Laga ini akan menarik di tonton karena perbedaan peringkat yang cukup jauh antara kedua negara.

Baca: Tahith Chong, Mantan Pemain Manchester United Berkebangsaan Curacao

Curacao saat ini tercatat berada di posisi ke-84 dalam ranking FIFA per 25 Agustus 2022, terpaut 71 dari Indoenesia yang berada di posisi 155.

Negara Kepulauan Karibia itu mengoleksi poin 1293,35, sedangkan Indonesia 1019.19 poin.

“Peringkat terpaut jauh tidak apa-apa. Ini yang kita cari. Pemain bisa mendapatkan pengalaman. Saya juga tahu banyak pemain mereka yang bermain di liga-liga hebat di Eropa. Tetapi, jangan patah semangat. Apalagi dua kali pertandingan akan dimainkan di Indonesia (GBLA dan Pakansari). Pasti suporter juga akan mendukung,” kata Iriawan dikutip lama resmi PSSI.

1
2
Artikulli paraprakTahith Chong, Mantan Pemain Manchester United Berkebangsaan Curacao
Artikulli tjetërIni Posisi Pemain yang Diincar Erik ten Hag pada Transfer Januari Mendatang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini