Iskandar Kamaru mengucapkan selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke 62.

BOLSEL – Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel) H. Iskandar Kamaru SPt dan Deddy Abdul Hamid menghadiri syukuran peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke-62 di Kejaksaan Negeri Kotamobagu, Jumat (22/07/2022). Kedua top eksekutif Bolsel ini turut didampingi isteri masing-masing, yakni Ketua TP-PKK Bolsel Selpian Kamaru-Manoppo dan Sekretaris TP-PKK Rosdiana Abdul Hamid-Lapatola.

Kepala Kejaksaan Negeri Kotamobagu Elwin Agustian Khahar SH, MH menjelaskan bahwa tahun ini Hari Bhakti Adhyaksa ke 62 mengambil tema “Kepastian Hukum, Humanis Menuju Pemulihan Ekonomi”.

Dia juga mengapresiasi dan mengucapkan terima kasih atas kehadiran para Kepala Daerah se-Bolaang Mongondow Raya dalam kegiatan tersebut.

Kejari Kotamobagu, Elwin Khahar memberikan sambutan.

Sementara itu, Iskandar Kamaru dan Deddy Abdul Hamid memberikan selamat diperingatan Hari Bhakti Adhyaksa tahun ini.

“Atas nama pemerintah dan rakyat Kabupaten Bolsel, mengucapkan Selamat Hari Bhakti Adhyaksa ke 62 kepada seluruh jajaran Kejaksaan Negeri Kotamobagu, dengan harapan kemitraan dan sinergitas yg telah terjalin baik selama ini makin meningkat,” ucap keduanya.

Foto bersama Kajari dan pimpinan daerah lain.

Pada peringatan Hari Bhakti Adhyaksa kali ini juga turut dihadiri oleh Sekda Bolsel Arvan Ohy, para Asisten Sekda dan beberapa pimpinan Organisasi Perangkat Daerah.

Beberapa pemimipin daerah lainnya juga nampak terlihat diantaranya, Pj. Bupati Bolaang Mongondow Limi Mokodompit, Bupati Bolaang Mongondow Timur Sachrul Mamonto, Wakil Wali Kota Kotamobagu Nayodo Koerniawan, Ketua DPRD Kotamobagu Meidy Makalalag serta beberapa tamu undangan.

Advertorial

Artikulli paraprakPemkab Bolsel Gelar Event Paragliding Trip of Indonesia 2022 Seri 4
Artikulli tjetërSerba Serbi Peringatan HUT RI ke-77 di Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini