Banyaknya tempat kekinian di Kota Kotamobagu saat ini bisa kita lihat dari mulai banyaknya bermunculan kedai atau kafe yang banyak tersebar hampir di seluruh wilayah kotamobagu.

Begitupun kafe Ratu II, mengusung design dengan tempat santai kekinian serta menu yang murah meriah bisa menjadi pilihan kaum muda hingga dewasa untuk menjadi tempat bersantai.

Kafe milik Lidia ini tentunya juga menawarkan tempat yang nyaman serta di fasilitasi live musik dan free wifi.

Salah satu keunggulan kafe milik wanita yang akrab di sapa mama Ratu ini, yaitu berupa kopi susu dengan cita rasa racikan kafe Ratu sendiri.

Lidia selaku owner kafe Ratu ini mengatakan bahwa ini adalah kafe ke 2 miliknya.

“Kafe ini yang ke 2, kafe rRtu yang pertama itu terletak di depan masjid Agung Baitul Makmur, lebih tepatnya sebelahan sama kampus UDK,” ujar ibu 2 anak itu.

Adapun menu-menu yang tersaji di kafe ratu II berupa, indomie ceplok, nasi goreng kampung, eoti bakar, kopi hitam robusta, kopi tubruk, kopi toraja, es kopi susu, kopi susususu dan lemon tea.

“Untuk harganya sangat terjangkau, mulai dari Rp5 ribu sampai dengan Rp12 ribu saja,” pungkasnya.

Artikulli paraprakJelang Piala Eropa, Yudi Tawarkan Jersey Murah Meriah
Artikulli tjetërPemkot Kotamobagu Minta Siswa Jangan Konvoi dan Coret Seragam

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini