BOLSEL – Satlantas Polres Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), membuka layanan pengurusan SIM keliling. Layanan pengurusan SIM ini kerja sama antara Satlantas Polres Bolsel dan Satlantas Polres Kotamobagu.

Brigadir Cahyadi Moko’olang, salah satu petugas mengatakan, pelayanan akan dilaksanakan selama 4 hari atau sampai hari Jumat (24/1/2020) bertempat di Alun-alun Lapangan Molibagu.

“Tujuannya untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang tidak punya kesempatan untuk ke kotamobagu. Ini sebagai upaya kami untuk lebih dekat dengan masyarakat,” ucap Cahyadi yang ditemani Brigadir Ekho Totondeng saat berada di Bus SIM keliling, Selasa (21/1/2020).

Dikesempatan yang sama, atas nama Satlantas Bolsel, ia juga mengimbau kepada masyrakat agar menjaga keamanan,  ketertiban, dan kelancaran berlalu lintas.

Berikut imbauan Polres Bolsel untuk pengendara:

  1. Periksa kondisi kendaraan anda sebelum bepergian
  2. Lengkapi surat-surat kendaraan anda (SIM & STNK) 
  3. Taati rambu-rambu dan aturan lalu lintas jalan. Jangan lupa berdoa kepada Tuhan, mohon diberikan keselamatan berlalulintas di jalan raya
  4. Pengendara roda 2 menggunakan helm pengaman.
  5. Saat mengendarai kendaraan tidak-mengkomsumsi miras dan menggunakan hp (karena dapat mengakibatkan kecelakaan).

Penulis: Nanda Saputra

Artikulli paraprakSoal Oknum Wartawan Peras Kepsek, PWI Kotamobagu Angkat Bicara
Artikulli tjetërDesa Sia Dipastikan Akan Menjadi Desa Wisata Kotamobagu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini