
KOTAMOBAGU- Sekretaris Dinas Perumahana Rakyat dan Kawasan Pemukiman (PRKP) Kotamobagu, Anki Taurina Mokoginta mengatakan, Pemkot Kotamobagu
di penghujung tahun 2019 mendapatkan tambahan bantuan BSPS.
“Nah ini tentu satu kesyukuran bagi kita semua dan ini juga tidak lepas dari teman-teman fasilitator yang mampu mengawal kegiatan ini diawal tahun. Dan tentu pemerintah pusat menilai bahwa kita masih dipercaya lagi untuk mendapat bantuan ini,” ucap Anki.
Ia menambahkan, besar harapan Pemkot bahwa BSPS atau bantuan rumah terjangkau ini, akan dapat membantu warga masyarakat kita yang tentu sangat membutuhkan bantuan dalam hal hunian.
“Ini menjadi projeck yang dapat dirasakan masyarakat manfaatnya. Teman-teman fasilitator diharapkan dapat optimal dan proaktif dalam untuk bisa mengawal dan menjalankan proyek ini,” katanya
“Saya yakin saya percaya teman-teman semua merupakan orang terpilih untuk mampu menjalankan program ini dengan baik,” sambungnya.