KOTAMOBAGU–  Kotamobagu megumumkan jadwal tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) Computer Assisted Test (CAT) Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah (CPND) pada tanggal 4 hingga 5 November mendatang.

“Pelaksanaan tes akan digelar di SMK Cokroaminoto Kotamobagu, pada pukul 07.30 wita,” ujar Dedi Afandi Iman, Pansel CPNSD Kotamobagu, Kamis (01/11/2018).

Dedi mengatakan, untuk dapat mengikuti tes, peserta yang dinyatakan lolos verifikasi berkas wajib mengambil kartu ujian di kantor BKPP.

“Kemarin untuk formasi tenaga teknis. Untuk hari ini tenaga kesehatan dan besok untuk tenaga guru,” katanya.

Lanjut Dedi, para pelamar harus mengantri untuk mendapatkan kartu peserta ujian. Peserta pun diwajibkan membawa persyaratan yakni KTP asli, Ijazah dan Transkrip nilai.

“Pelamar yang tidak menunjukan dokumen yang telah ditentukan, maka tidak dapat diberikan kartu peserta ujian,” pungkasnya.

 

Artikulli paraprakKotamobagu Masuk Daerah Pengembangan Agropolitan
Artikulli tjetërNayodo Pantau Langsung Kegiatan OCD di MAN Kotamobagu

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini