Kepala Bagian Hukum, Setda Kota Kotamobagu, Sarida Mokoginta SH

KOTAMOBAGU– Sebanyak 55 Warga lanjut usia terlantar Kotamobagu yang termasuk dalam Asistensi Sosial Lanjut Usia Terlantar (ASLUT) bakal menerima bantuan Dari Dinas Sosial (Dinsos) Kota Kotamobagu. Bantuan tersebut berupa uang tunai sebanyak Rp200 ribu per bulan yang diterima Empat bulan sekali.

Kepala Dinsos Sarida Mokoginta mengatakan, bantuan tersebut untuk memenuhi kebutuhan dasar hidup yang layak bagi Lansia di Kotamobagu.

“Ini ada program pemerintah pusat yang diturunkan kepada pemerintah provinsi kemudian di lanjukan ke setiap daerah. Mereka bakal menerima masing uang tunai senilai Rp 200 ribu per bulan, yang diterima setiap empat bulan sekali, itu program 2019,” ungkap Sarida, Kamis (13/08/2018).

Menurutnya, jumlah Lansia tersebut akan didampingi oleh Lima pendamping, dimana setiap pendamping akan mengcover 11 Lansia.

“Kami sudah merekrut tenaga pendamping untuk memverifikasi data yang ada. Jadi ada 55 Lansia yang masuk itu akan didampingi oleh Lima orang pendamping dimana satu pendamping mengcover 11 orang Lansia,” jelasnya

Sementara itu, Kepala Bidang Rehabilitasi Chandra K Wahid mengatakan, data yang masuk hingga saat ini sudah ada 303 orang lansia. Namun kata dia, itu akan diverifikasi kembali hingga mencukupi kuota yang ditentukan.

“Tahun ini hanya 55 orang Lansia , sedangkan yang masuk data itu ada 303 orang. Nah, itu yang akan kami verifikasi lagi hingga mencapai 55 orang, sebab itu sudah ketentuan dari pusat,” ujarnya

Menurut Chandra, ada beberapa kriteria penerima ASLUT tersebut diantaranya, yang berusia 60 tahun ke atas, kemuadian kurang mampu dan tidak berdaya, mengalami ketelantaran dan tidak ada yang mengurus, tidak potensial serta tidak memiliki usaha tetap.

“Merekalah yang berhak menerima bantuan itu,” singkarnya

Lanjut Dia, pada 2017 lalu, sudah ada yang menerima bantuan seperti ASLUT tersebut, dengan jumlah yang sama yaitu 55 penerima. Namun, setelah dilakukan pengecekan, sudah ada lebih dari setengah yang meninggal, sehingga akan gantikan dengan data baru.

“Kemudian untuk sisanya juga akan kami kroscek kembali mana yang masih layak dan tidan tidak itu kami akan ganti dengan orang yang lebih membutuhkan,” pungkasnya.

Artikulli paraprakIni Kuota CPNS Kotamobagu 2018
Artikulli tjetërJangan Risau, Meski Tak Lulus Seleksi Tenaga Guru Tetap Bekerja

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini