
KOTAMOBAGU– Pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara pemilihan kepala daerah Walikota dan Wakil Walikota Kotamobagu masih terus berproses di tingkat PPK dan akan berakhir pada Rabu, (4/07/2018).
Kecamatan Kotamobagu Utara, Barat dan Timur, sudah selesai melakukan pleno. Sementara Kecamatan Kotamobagu Selatan, hingga kini masih terus berlangsung.
Data yang dirangkum dari hasil pleno di 3 kecamatan, Paslon nomor urut 1, Tatong Bara dan Nayodo Koerniawan (TB-NK), meraih 4.077 suara. Sedangkan pasangan nomor urut 2, JaDi-Jo, mendapat 6.022 suara, dari total 10.099 suara sah yang ada di delapan desa dan kelurahan.
Untuk Kecamatan Kotamobagu Timur, pasangan TB-NK, unggul dengan perolehan 10.722 suara dibandingkan pasangan Jadi-Jo yang hanya mendapatkan 7.231 suara dari total suara sah 17.953 suara.
Di Kecamatan Kotamobagu Barat, TB-NK mendapatkan 10.367 suara, dan JaDi-Jo 11.236 suara.
Sementara di Kecamatan Kotamobagu Selatan (belum termasuk Kelurahan Motoboi Kecil dan Desa Kopandakan I), TB-NK meraup 8.492 suara, sedangkan JaDi-Jo hanya mendapatkan 4.784 suara, (data sementara).
Sementara itu, berdasarkan perhitungan cepat aplikasi situs KPU model C1, hasil perhitungan suara pada Pilwako Kotamobagu telah selesai dientry. Hasil tersebut sebagaimana terpantau dari situs website resmi milik KPU Kotamobagu pada Sasbtu (29/6/2018) pukul 02.50 WITA dini hari, dengan total suara masuk mencapai 100 persen.
Dari hasil entry data model C1 tersebut, Paslon nomor urut 1, TBNK, meraih 37.608 suara dengan persentase 54,37 persen. Sementara Paslon nomor urut 2, JaDi-Jo, memperoleh 31.561 suara dengan persentase 45,63 persen.
Berdasarkan data entry model C1, dari total Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebanyak 87.534, yang terdiri dari pemilih laki-laki sebanyak 44.070, dan pemilih perempuan 43.591 pemilih, hanya sebanyak 70.175 pemilih yang menyalurkan hak suaranya. Pemilih laki-laki berjumlah 34.410, sedangkan pemilih perempuan berjumlah 35.758, dengan total suara sah 68.769. Sementara, total suara tidak sah berjumlah 500 suara.