pilsang antar waktu
Kabag Tapem Pemkot Kotamobagu, Anas Tungkagi
penyuluhan ptsl
Kabag Tapem, Anas Tungkagi

Kotamobagu, portalmongondow.com – Pemerintah Kota Kotamobagu, melalui Bagian Tata Pemerintahan (Tapem), bekerjasama dengan Badan Pertanahan Nasional (BPN), menggelar kegiatan penyuluhan program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap.

Kepala Bagian Tapem Pemkot Kotamobagu, Marham Anas Tungkagi, Rabu (31/08/2017), mengatakan, kegiatan tersebut direncanakan akan berakhir besok.

“Besok (31/08/17) penyuluhan terakhir terkait program PTSL oleh BPN didampingi Bagian Tata Pemerintahan, di Desa Pontodon Timur Kecamatan Kotamobagu Utara pukul 15.00 WITA,” ujar Anas.

Sebelumnya menurut Anas, untuk Kecamatan Kotamobagu Selatan, penyuluhan PTSL telah berakhir tadi sore.

“Penyuluhan di Desa Bungko’ baru saja selesai, sekitar pukul 17.45 WITA, tadi sore,” demikian Anas.

Diketahui, Kota Kotamobagu bersama Kota Tomohon, di Tahun 2017 mendapat jatah tertinggi untuk PTSL. Masing-masing sebanyak 10.000 sertifikat tanah.

Dan jika target 10.000 sertifikat tanah itu tercapai, di Tahun 2018 mendatang Kota Kotamobagu akan mendapat kenaikan jatah. Yakni, sebanyak 30.000 sertifikat tanah. (*)

Artikulli paraprakWalikota Dijadwalkan Lepas Rombongan Takbir Keliling
Artikulli tjetërEmpat Pendaftar Calon Pejabat Tinggi Pratama Kotamobagu Tidak Lolos Administrasi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini