penambahan dak
Kepala BPKD Kotamobagu, Rio Lombone
hibahkan aset
Kepala BPKD Kotamobagu, Rio Lombone

Kotamobagu, portalmongondow.com – Pemerintah Kota Kotamobagu, rencananya akan menghibahkan sejumlah aset untuk pembangunan kantor Imigrasi Kelas III di Kotamobagu. Penyerahan tersebut diagendakan tepat pada puncak peringatan Hari Ulang Tahun Ke-10 Kotamobagu, pada 23 Mei 2017, mendatang.

Demikian diungkap Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Kotamobagu, Rio Lombone, melalui Kepala Bidang Aset Daerah, Sugiarto yunus, Rabu (10/05/2017).

“Penyerahan nantinya akan dilakukan langsung Ibu Walikota, Ir Tatong Bara kepada perwakilan Kantor Wilayah Kemenkumham Sulawesi Utara, untuk hibah kantor Imigrasi Kelas III Kotamobagu,” ungkap Sugiarto.

Dia menambahkan, Kantor Imigrasi Kotamobagu adalah asset Pemkot Kotamobagu, semenjak dipinjam pakai. Makanya dihibahkan agar bisa dipergunakan oleh Kantor Imigrasi sebaik mungkin.

“Yang dihibahkan adalah bangunannya karena secara administrasi adalah asset Pemkot,” ucapnya. (*)

Artikulli paraprakCalon Uyo-Nanu Kotamobagu Mulai Diseleksi
Artikulli tjetërDiskominfo Permudah Warga Akses Data Kependudukan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini