ktna kotamobagu dilepas walikota
Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, menyematkan tanda peserta Penas ke-XV Aceh, kepada kontingen KTNA Kotamobagu
ktna kotamobagu dilepas walikota
Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, menyematkan tanda peserta Penas ke-XV Aceh, kepada kontingen KTNA Kotamobagu

Kotamobagu, portalmongondow.com – Kontingen Kontak Tani dan Nelayan Andalan (KTNA) Kota Kotamobagu, Rabu (03/05/2017), pagi tadi, dilepas secara resmi oleh Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, guna mengikuti Pekan Nasional (Penas) ke-XV KTNA di Provinsi Nangroe Aceh Darussalam.

Sebagai duta Kotamobagu di ajang nasional, Walikota mensupport penuh keberangkatan para kontingen KTNA Kotamobagu, yang dibuktikan dengan penyediaan anggaran memadai.

“Di Penas nanti, akan banyak informasi dan teknologi baru bidang pertanian yang bisa dicontoh. Saya meminta kontingen KTNA Kotamobagu, bisa membawa inovasi-inovasi baru itu, untuk kemudian dikembangkan di wilayah Kotamobagu,” ujar Tatong.

Menurut informasi dari Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan Kotamobagu, Hardi Mokodompit, dalam kegiatan tersebut, nantinya kontingen KTNA Kotamobagu yang akan diberangkatkan yakni sebanyak 21 orang.

Kegiatan itu sendiri akan berlangsung selama hampir sepakan, mulai tanggal 6 sampai 11 Mei 2017.

Hadir dalam pelepasan di Aula Kantor Walikota, diantaranya, Ketua KTNA Kotamobagu Pelly Paputungan, para Asisten Walikota, para Pimpinan SKPD, serta seluruh kontingen KTNA Kotamobagu. (*)

Artikulli paraprakASN Pemkot Disiapkan Lokasi Parkir Khusus
Artikulli tjetërTatong Resmikan Pencanangan Kampung Berlian

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini