
Bolsel, portalmongondow.com – Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), Indra Damopolii, mengharapkan peran para camat di daerah tersebut, dalam mendorong dan memaksimalkan Program Ibadah Subuh Bersama (PIBS) yang tengah dijalankan Pemerintah Kabupaten Bolsel, khususnya di tingkat desa.
Harapan tersebut, disampaikan Damopolii, saat menggelar pertemuan bersama seluruh camat dan para Kepala SKPD, Senin (09/01/2016), kemarin, di ruang kerjanya.
“Saya harap, dalam kegiatan kemasyarakatan, para camat dapat mendorong pemerintah desa untuk menjalankan dan memaksimalkan program PISB,” ujar Damopolii.
Program PISB sendiri, diketahui merupakan salah satu program unggulan Pemerintah Kabupaten Bolsel, di bawah kepemimpinan Bupati, Hi Herson Mayulu, guna melakukan Revolusi Mental, khususnya mental spiritual masyarakat di kabupaten yang terletak di kawasan Teluk Tomini.
Selain soal upaya memaksimalkan PISB, dalam pertemuan tersebut, Damopolii juga mengharapkan penguatan peran para camat dalam mendorong dan mengawasi setiap program pembangunan di desa.
“Camat harus menjadi corong dalam mendorong serta mengawasi kegiatan pemerintahan dan pembangunan di desa. Kedisiplinan, komunikasi, serta sikap proaktif terhadap pemerintah desa harus dilakukan, agar nantinya setiap program Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan, bisa benar-benar dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” tandasnya. (syarif/man)