

Bolmong, portalmongondow.com – Agenda pemeriksaan kesehatan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow, akan segera dilakukan, usai dilakukan pendaftaran. Untuk tahapan tersebut, pihak KPUD Kabupaten Bolaang Mongondow, melakukan Rapat Koordinasi (Rakor) dengan tiga lembaga yang akan terlibat, yakni, Ikatan Dokter Indonesia (IDI), Himpunan Psikologi Indonesia serta Badan Narkotika Nasional Kota dan Kabupaten (BNNK).
Menurut Ketua KPUD Bolmong, Fahmi Gobel, digandengnya tiga lembaga tersebut sudah berdasarkan aturan yang ada.
“Menurut aturan, tiga lembaga ini yang nantinya akan memeriksa kesehatan para bakal calon,” ujar Fahmi, Senin (19/09/2016), kemarin.
Dalam Rakor itu sendiri, pihak KPUD diwakili salah satu Komisioner, Rully Halaa. Menurut Halaa, pihaknya bersama tiga lembaga dimaksud, merekomendasikan pemeriksaan kesehatan dilaksanakan di Rumah Sakit Profesor Kandouw, Manado.
Hasil pemeriksaan kesehatan tersebut, nantinya akan diplenokan untuk kemudian ditetapkan sebagai calon Bupati Bolmong.
“Ada MoU antara pihak kami dengan tim dokter yang melakukan pemeriksaan terhadap para bakal calon,” ujar Rully. (*)