Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, memimpin upacara peringatan Hari Kartini, dengan menggunakan 'Salu'

Advertorial

Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, memimpin upacara peringatan Hari Kartini, dengan menggunakan 'Salu'
Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara, saat memimpin upacara peringatan Hari Kartini

Kotamobagu, portalmongondow.com – Pemerintah Kota Kotamobagu, Kamis (21/04/2016), pagi tadi, menggelar upacara peringatan Hari Kartini Ke-137 tahun, di lapangan Kota Kotamobagu. Upacara yang dirangkaikan Apel Korpri tersebut dipimpin langsung Walikota, Ir Tatong Bara, selaku Inspektur Upacara.

Dalam sambutannya, Tatong mengajak kaum perempuan di kota tersebut untuk berperan dan berpartisipasi aktif di berbagai bidang, sebagaimana yang dicita-citakan Ibu Kartini.

Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) foto bersama Walikota, Ir Tatong Bara, usai pelaksanaan upacara peringatan Hari Kartini
Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD) foto bersama Walikota, Ir Tatong Bara, usai pelaksanaan upacara peringatan Hari Kartini

“Pada kesempatan ini saya mengajak kaum wanita untuk mengambil peran di berbagai bidang agar bisa berkontribusi positif terhadap daerah ini,” ajak Walikota Perempuan Pertama di Kotamobagu ini.

Selain itu, Tatong juga memaparkan sejumlah hal berkaitan upaya Pemerintah Kota Kotamobagu dalam membuka ruang seluas-luasnya bagi kaum wanita di Kotamobagu untuk bisa berpartisipasi aktif di berbagai bidang.

Ketua DPRD Kotamobagu, Hi Ahmad Sabir bersama Wakil Ketua DPRD, Diana Roring, turut menghadiri
Wakil Walikota Kotamobagu, Drs Hi Jainudin Damopolii (tengah), tampak serius mengikuti jalannya upacara

“Kemarin Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Yohana Yambise, saat kunjungannya ke Kotamobagu, memberi apresiasi atas diakomodirnya perempuan di belasan struktur jabatan pemerintahan di daerah ini. Tentu ini juga merupakan wujud komitmen Pemerintah Kotamobagu dalam mewujudkan program planet 50 : 50 yang dicanangkan Pemerintah Pusat,” terang Tatong.

Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara berkunjung ke SMP Negeri 4 usai pelaksanaan upacara. Selain SMP Negeri 4, juga dilakukan kunjungan ke sejumlah sekolah yang dipimpin perempuan
Walikota Kotamobagu, Ir Tatong Bara berkunjung ke SMP Negeri 4 usai pelaksanaan upacara. Selain SMP Negeri 4, juga dilakukan kunjungan ke sejumlah sekolah yang dipimpin perempuan

Kegiatan itu sendiri, selain dihadiri Walikota, Ir Tatong Bara, juga hadir Wakil Walikota, Drs Jainudin Damopolii, Sekretaris Daerah, Tahlis Gallang SIP, Ketua DPRD Kotamobagu, Hi Ahmad Sabir, bersama sejumlah Anggota DPRD lainnya, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FKPD), para pimpinan SKPD di lingkungan Pemkot Kotamobagu beserta jajaran, serta sejumlah organisasi perempuan di daerah itu. (adv/iman)

Artikulli paraprakUring-uringan Saat Upacara, Sejumlah PNS Kena ‘Semprot’ Walikota
Artikulli tjetër‘Demi NKRI’ Kotamobagu Siap Kehilangan Rp 13,3 Miliar

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini